Minggu, 28 Juli 2019

profil

My Profile
 
Aku gadis mungil yang terlahir dari keluarga yang serba sederhana putri sulung dari dua bersaudara, nama lengkapku Siti Nur Halimah teman-teman dan orang-orang disekelilingku biasa memanggil nama ku Ima sangat singkat bukan, aku mempunyai adik laki-laki yang masih sangat kecil yang sekarang menduduki bangku Taman Kanak-kanak (TK).
Kisah tidak pernah bisa dilupakan aku dilahirkan di sebuah desa yang sanagt terpencil kala itu desa Pagar Bukit, kecamatan Bnegkunat Belimbing provinsi Lampung. Aku lahir pada tanggal 01 April 1998, ceritanya waktu itu masih gembar gembornya dengan adanya krisis moneter pada masa pemerintahannya bapak Soeharto terlahirlah bayi mungil ke Dunia ini dengan segala senang dan tawa keluarga kecil itu atas terlahirnya putri pertamanya, aku dilahirkan oleh seorang Ayah yang cukup sederhana namun oenuh perjuangan namanya Samsuri, dan aku dilahirkan dari ibu yang sangat kuat dan tagguh yang namanya Nurul Hidayah, mereka adalah raja bagi aku namun aku sampai saat ini belum bisa merajakannya menjadikannya raja dan permaisuri.
Adik ku  masih sangat kecil yang sangat aku sayangi yang mungki sebenernya kehidupannya jauh lebih enak ketika dulu saya masih kecil, yah tapi itu pemikiran yang snagat konyol aku bersyukur adik ku terlahir tidak sama dengan dulu ketika aku dilahirkan, adikku laki-laki namanya Ahmad Fadl Syahid Al-Hudri sangat panjang bukan, nama itu yang buatin perpaduan aku dengan ayah.
Aku tidak akan menceritakan riwayat hidupku panjang lebar diprofil ini, tentunya setiap perjalanan akan mempunyai cerita dan kisah sendiri-sendiri yang smapai pada detik ini kisah itu terus berlanjut dan akan terus berlanjut.
Aku sedolah dasar (SD) tidak jauh dengan rumah ku yaitu di SD N 02 Pagar Bukit waktu itu tahun angakatan 2003/2004 dan lulus pada tahun 2009/2010, karena keluarga dari ayah mayoritas adalah lulusan pesantren aku di doktrin untuk terus menkaji ilmu-ilmu agama khususnya di dalam pondok pesantren namun aku tidak mau jika tidak melanjutkan sekolah. Akhirnya aku melanjutkan di sebuah yayasan pendidikan selama 6 tahun dari 2010/2011 sampai 2015/2016 yaitu pondok pesantren Miftahurrohmah dan nama sekolahnya yaitu Mts Pk Asy Syafi'iyyah dan SMA Islam Asyafi'iyyah,yang jelas tidak aku ceritakan semua lika likunya, selanjutnya setelah selesai aku ingin melanjutkan di perguruan tinggi yang semula sama ayahku sempat tidak didukung karena ingin melanjutkan pedidikan pondok pesantren, dan aku mau dipondok pesantren tapi syaratnya hasru di pulau jawa dan harus dibarengi dengan kuliah akhirnya aku berangkat dan menempuh pendidikan S1 di Universitas Nusantara PGRI Kediri angkatan 2016/2017 sampai saat ini.

Itu adalah biodata singkat dari aku untuk riwayat dan cerita hidup ku ada di catatan-catatan yang aku tampilkan di beranda, semoga banyak pelajaran yang bisa diambil untuk aku dan siapapun yang membacanya
Share:

BTemplates.com

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

About Me

Saya hobby dengan dunia maya Sebagai jendela dunia

Followers